Kenali Penyakit Pernafasan TTN yang Dialami Bayi Zaskia Adya Mecca

foto : yanalya - freepik

Informasi kekinian, kabar bahagia datang dari pasangan selebriti tanah air Zaskia Adya Mecca dan Hanung Bramantyo dengan kelahiran anak kelimanya, Bhaj Kama Bramantyo. Dibalik kebahagian itu, mereka dilanda kesedihan karena anaknya mengalami gangguan pernapasan sesaat setelah lahir, yaitu TTN. Sehinga setelah persalinan, untuk sementara Zaskia dan anaknya dipisahkan.

Stanford Childrens menyebut, TTN (Transient Tachypnea of the Newborn) adalah gangguan pernapasan ringan. Transient berarti 'berumur pendek' (short-lived), sementara Tachypnea adalah 'pernapasan cepat.'

Tanpa perawatan TTN bisa hilang dalam 3 hari atau kurang dari itu. Sebagian besar bayi sembuh total dan tidak memiliki efek untuk pertumbuhan atau perkembangan anak.

Bagaimana TTN bisa terjadi?

Sebelum lahir, janin yang sedang berkembang tidak menggunakan paru-paru untuk bernapas. Oksigen didapatkan dari pembuluh darah plasenta. Itulah yang menyebabkan bayi mengalami TTN.

Dikutip dari Kids Health, selama masa itu, paru-paru bayi dipenuhi dengan cairan. Ketika waktu kelahiran bayi semakin dekat, paru-paru mulai menyerap cairan. Beberapa cairan juga bisa keluar selama kelahiran saat bayi melewati jalan lahir. Setelah melahirkan, saat bayi bernafas untuk pertama kalinya, paru-paru terisi udara dan lebih banyak cairan dikeluarkan.

Setiap cairan yang tersisa kemudian diserap perlahan-lahan melalui aliran darah dan sistem limfatik. Bayi dengan TTN memiliki cairan ekstra di paru-parunya atau cairannya keluar terlalu lambat. Jadi mereka harus bernapas lebih cepat dan lebih keras untuk mendapatkan oksigen yang cukup ke paru-paru.

Beberapa bayi TTN yang diberi oksigen tambahan, dipasang tabung kecil di bawah hidung yang disebut nasal cannula.

Bayi yang mendapat oksigen ekstra tetapi masih kesulitan bernapas mungkin perlu tekanan udara positif terus menerus (CPAP) agar paru-paru tidak kolaps.

Bayi berisiko terkena TTN adalah bayi prematur, karena paru-parunya belum sepenuhnya berkembang. Kemudian bayi yang dilahirkan persalinan cepat atau bedah caesar tanpa persalinan. Dan bayi yang ibunya mengidap asma atau diabetes.

Perhatikan, jika bayi kesulitan bernapas, bernapas dengan cepat, tidak makan dengan baik, atau memiliki kulit yang terlihat biru di sekitar mulut, segera ambil tindakan perawatan.