11 Hari Libur Cuti Bersama Desember 2020, Kemenhub Siapkan Sarana dan Prasarana Transportasi

foto : dashu83 | freepik

Informasi kekinian, berdasarkan Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 menteri mengenai Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama, libur panjang akhir tahun diputuskan mulai 24 Desember 2020 hingga 1 Januari 2021.

Berdasarkan SKB tersebut jumlah libur cuti bersama Desember 2020 sebanyak sebelas hari. Rinciannya jumlah libur dan cuti bersama di Desember 2020 sebanyak 7 hari ditambah hari Sabtu dan Minggu sebanyak 4 hari. Jadi, jumlah libur di akhir tahun adalah 11 hari.

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi dalam rapat kerja dengan Komisi V DPR RI, Rabu (25/11/2020) menyebut liburan panjang akhir tahun berlangsung 11 hari.

"Jadi ada cuti bersama natal, libur nasional dan pengganti cuti bersama idul fitri, total ada 11 hari secara berturut sampai 3 Januari," ujar Budi.

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mengantisipasi hal itu dengan kesiapan sarana dan prasarana. Kemudian melakukan pemantauan selama 18 hari, mulai dari 18 Desember 2020 hingga 4 Januari 2021.

Kemenhub juga menyiapkan 275 armada kereta api, 1.186 kapal laut serta 10.442 penerbangan selama liburan panjang akhir tahun. Penerapan protokol kesehatan ketat dengan menerapkan 3M dan pembatasan kapasitas akan dilakukan pada pelaksanaan transportasi masa liburan akhir tahun.

Berikut rincian libur panjang akhir tahun 2020 berdasarkan SKB 3 Menteri mengenai Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2021:

  • Kamis (24 Desember 2020)
    Cuti Bersama Hari Raya Natal
  • Jumat (25 Desember 2020)
    Libur Nasional Hari Raya Natal
  • Sabtu (26 Desember 2020)
    Libur Sabtu
  • Minggu (27 Desember 2020)
    Libur Minggu
  • Senin (28 Desember 2020)
    Pengganti Cuti Bersama Hari Raya Idul Fitri 1441 Hijriah
  • Selasa (29 Desember 2020)
    Pengganti Cuti Bersama Hari Raya Idul Fitri 1441 Hijriah
  • Rabu (30 Desember 2020)
    Pengganti Cuti Bersama Hari Raya Idul Fitri 1441 Hijriah
  • Kamis (31 Desember 2020)
    Pengganti Cuti Bersama Hari Raya Idul Fitri 1441 Hijriah
  • Jumat (1 Januari 2021)
    Libur Nasional Tahun Baru 2021 Masehi
  • Sabtu (2 Januari 2021)
    Libur Sabtu
  • Minggu (3 Januari 2021)
    Libur Minggu